3 Wisata Air Terjun Populer di Bogor

Siapa yang tidak tahu kota bogor, kota yang terkanl dengan sebutan kota hujan ini memiliki tempat wisata yang sangat populer di mata para wisatawan, baik wisatawan lokal maupun wisatawan luar negeri.

Saat masa liburan tiba, kota bogar merupakan salah satu kota yang paling banyak dikunjungi oleh para wisatawan dari berbagai daerah di indonesia.

Selain kota Bandung  yang memiliki tempat wisata air terjun paling romantis, bogor juga tak mau kalah lho, ada beberapa tempat wisata air terjun yang bisa kamu kunjungi di kota bogor yang tentunya tidak kalah dengan kota-kota lainnya di indonesia.

Berikut adalah 3 tempat wisata air terjun paling populer di bogor yang wajib kamu kunjungi.

1. Curug Luhur

3-wisata-air-terjun-populer-di-bogor


Air terjun ini berada di daerah Ciomas Bogor yang tepatnya berada  di Desa Gunung Malang Tapos.

Buat kamu yang tidak membawa kendaraan sendiri, lebih baik memanfaatkan kendaraan umum dengan mengambil arah dari Kampung Rambutan kemudian lanjut ke Terminal Baranangsiang dan Ramayana lalu ke Ciapus.

Curug luhur atau dalam bahasa indonesia yang berarti air terjun tinggi,memiliki ketinggian  kurang lebih 624 meter.

Terdapat dua buah air terjun sejajar yang akan ditemukan wisatawan ketika menyambangi Curug Luhur yang ada di Gunung Salak dengan jarak 70 kilometer di sebelah selatan Jakarta.

Berikut adalah biaya yang harus disiapkan sebelum berkunjung ke curug luhur 
  • Pengunjung dikenakan biaya masuk sebesar Rp 40 ribu per kepala.
  • Bagi yang membawa sepeda motor, tarif parkir yang dikenakan adalah Rp 8 ribu, sementara pengunjung dengan kendaraan roda empat perlu membayar Rp 20 ribu.

2. Curug Cigamea

wisata-air-terjun-populer-di-bogorDi urutan yang kedua adalah curug cigamea, Air terjun ini berada di Kecamatan Pamajihan, air terjun ini  dipenuhi dengan bebatuan yang berwarna hitam dan berada di kawasan Gunung Salak Endah.

Pemandangan yang  indah akan terasa makin lengkap dengan adanya 2 air terjun yang menawarkan panorama yang berbeda.

Curug yang satu aliran airnya berasal dari tebing curam namun aliran airnya tidak terlalu deras, sementara curug yang satunya lagi memiliki aliran air deras dengan ketinggian yang tidak terlalu tinggi.

Berikut adalah spesifikasi curug cigamea :
  • Pengunjung akan dikenakan biaya masuk sebesar Rp 7.500/orang
  • Buka dari jam 7.00 WIB  sampai dengan sekitar jam 16.30 WIB
  • Bila berkunjung ke Curug Cigamea di akhir pekan, rogoh kocek sebesar Rp 20 ribu untuk bisa menikmati keindahan curug dari ketinggian, selain itu  terdapat pula wahana flying fox yang sangat menantang adrenalin.

3. Curug Nangka 

wisata-air-terjun-populer-di-bogor

Selain curug luhur dan curg nangka, bogor juga menawarkan wisata air terjun lainnnya seperti curung Nangka

Tempat wisata alam ini berada di daerah wisata air terjun di Ciapus dengan 3 tahap air terjun dengan ketinggian masing-masing mencapai 10 meter hingga 20 meter.

Panorama yang cantik ditawarkan oleh curug dengan tinggi 750 meter di atas permukaan laut ini walau memang kondisinya kurang begitu mendukung akibat kebersihannya yang kurang gara-gara wisatawan meninggalkan sampah.

Untuk mengganjal perut atau mengisi energi setelah puas berjalan-jalan, terdapat warung makan di kawasan ini yang akan memuaskan rasa lapar dan dahaga Anda.
  • Pengunjung dikenakan biaya masuk sekitar Rp 5.000 yang masih ditambah dengan biaya masuk ke kawasan taman Nasional Gunung Halimun-Salak sebesar Rp 2.500.
  • Pengunjung dengan kendaraan pribadi, khususnya yang membawa mobil perlu membayar parkir sebesar Rp 3 ribu saja.
Demikian ulasan seputar 3 tempat wisata air terjun paling populer yang berada di wilayah bogor yang bisa kamu kunjungi bareng pacar ataupun keluarga.

Tips :
  • Jangan lupa untuk membawa perlengkapan atau baju salinan 
  • Jika membawa anak-anak sebaiknya jangan jauh-jauh dari pengawasan kita sebagai orang tua
  • Bawa perlengkapan septi, jika tidak punya silahkan tanya pada petugas

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »